Home » » Tempat Menarik di Jogja

Tempat Menarik di Jogja

Yogyakarta Nama kota di Pulau jawa, terletak di bagian Selatan Pulau Jawa. Termasuk kota terbesar 3 di pulau jawa.  kota ini sangat ini unik dan menarik. kenapa menarik karena banyak sebutan untuk kota ini. banyak yang menyebut kalau kota Yogyakarta  Kota Perjuangan, Kota Pelajar, Kota Pariwisata,Kota Gudeg maupun Kota Budaya. mari kita bahas dulu tentang julukan yang tersemat untuk kota Yogyakarta ini.

Kenapa Nama kota ini sering di juluki sebagai kota pelajar, karna di Yogyakarta banyak instasi Pendidikan Berdiri disini dan terbanyak di Indonesia. mayoritas penduduk produktifnya Sebagai Pelajar.

Bukan  hanya itu, kota ini sangat berpengaruh di pulau jawa. banyaknya sejarah tercipta disini, Dari para pejuang kemerdekaan yang memcoba mempertahankan Kota ini Dari jajahan Belanda yang rela berkorban mati-matian mempertahankan kota ini. 

Serangan 1 Maret 1949 yang di sebut sebagai serangan fajar berhasil mengambil ahli kota Yogyakarta dari Tentara Belanda hingga jasa Para Pejuang Jogja ini di hargai Pemerintah lalu mendirikan Monumen 1 Maret 1949 yang berdekat dengan Museum Vredeburg sebagai Penghormatan kepada Jasa Pahlawan. Semua perjuangan melawan penjajah Belanda ini, telah menjadikan Yogyakarta terkenal sebagai kota perjuangan.


Tempat wisata di jogja
Monumen Serangan 1 Maret 1949


Banyak kerajaan Besar Lahir di Kota Yogyakarta dan kini menjadi peninggalan Sejarah Membuat mayoritas warga disini Memiliki budaya yang lemah lembut,sopan, dan santun berkaitan dengan kehidupan di istana. maka Yogyakarta memiliki kesenian dan kebudayaan yang baik di budaya jawa

Gudeg Nama Makanan Khas Yogyakarta, makanan yang terbuat dari nangka dan santen ini sangat digemari warga Yogyakarta. jika kalian berlibur kesini wajib mencoba Gudeg yang ada disini. tak lengkap rasanya ke Jogja kalau tidak mencicipi Gudeg makanan khas Yogyakarta yang ini.

Sebutan yang menarik untuk kota ini, saking menariknya kota ini sudah terkenal di indonesia atau luar Negeri banyak yang kagum dengan Kota Jogja. banyak Wisatawan berbondong untuk mengujungi Kota Jogja. mereka datang dari luar Kota maupun pulau hanya ingin berlibur di kota ini.

Sudah tidak heran Kalau Kota Ini Tujuan Berlibur, karna ke istimewaan tempat ini banyak wisatawan berkunjung diwaktu libur panjang sekolah, akhir tahun atau saat libur lebaran. rekomendasi banget buat kalian yang ingin berlibur ke sini. mengenai tempat Wisata di Yogyakarta, banyak tempat menarik di Yogyakarta yang wajib di kunjungi.

 Untuk lebih jelasnya berikut 5 tempat menarik yang wajib dikunjungin saat berlibur di Yogyakarta :

Jalan Malioboro


Malioboro hanya nama jalan di Yogyakarta yang aktivitasnya tidak pernah sepi, sudah menjadi salah satu tempat wisata di jogja yang wajib dikunjungi. jalan Paling terkenal di Yogyakarta ini selalu menarik Wisatawan yang ingin mengunjungi jalan ini. dan antusias wisatawan rela antri bergantian hanya ingin photo di plang jalan di Malioboro.


Tempat wisata di jogja
Jalan, Malioboro - Jogja


Adapun yang menarik di Jalan Malioboro, adanya Pasar Beringhardjo, Rumah Makan Lesehan sederhana namun nikmat,  Deretan Toko yang Menjual ole ole Khas Yogyakarta, Kusir Andong yang siap Mengatar Kalian Mengelilingin Jln. Malioboro. dan Pengamen yang sangat Kreatif  Suara Alunan Angklung Malioboro yang buat siapa saja ingin kembali kesini lagi.

Tugu Yogyakarta


Tugu Yogyakarta terletak di perempatan Jalan Jendral Sudirman dan Jalan Margo Utomo di Yogyakarta. Tugu ini sekarang menjadi Ikon objek Wisata Yogyakarta, Banyak Wisatawan Yang Ingin Photo di  Tugu Yogyakarta.  Tugu ini juga di gunakan sebagai simbol atau Lambang dari Kota Jogja.


Tempat wisata di jogja
Tugu - Jogja


Menurut Kepercayaan Simbolis yang terdapat di tugu ini bersifat magis yang ada hubunganya dengan Laut Selatan, Gunung Merapi Dan Keraton Yogyakarta. Tugu ini Di bangun Oleh Sri Sultan Hamengkubuwana I, Sri Sultan Hamengkubuwana juga sebagai Pendiri Keraton Yogyakarta.

Taman Sari Yogyakarta


Wisata Air Taman sari ini salah satu dari sekian tempat sejarah di Yogyakarta. Taman Sari merupakan Situs bekas taman atau kebun Istana Keraton Yogyakarta Hadiningrat,  betapa Luasan Keraton Yogyakarta hadiningrat di jaman dahulu. karna jarak Keraton ke taman sari 1,5 km dan kini bangunan Taman Sari kini menjadi Sejarah kemegahan Keraton Hadiningrat, taman sari tujuan destinasi objek wisata Yogyakarta yang wajib dikunjungi saat berlibur ke Yogyakarta.


Tempat wisata di jogja
Taman Sari - Jogja


Untuk Harga Tiket Masuk Taman Sari Rp. 5.000 dan jika membawa Kamera kena biaya tambahan Rp. 2.000 perkamera. Jika kalian Mengujungi Taman Sari Yogyakarta, banyak jasa pemandu wisata di taman sari. kalian bisa gunakan sebagai petunjuk di Taman Sari atau mereka juga bersedia menceritakan sejarah yang ada disini. dan biaya pemandu di taman sari tidak menggunakan tarif, kalian hanya bayar  seiklasnya saja.


Museum Vredeburg


Tempat wisata di jogja
Museum vredeburg - Jogja


Meseum Bersejarah yang terletak di depan Gedung Agung dan Kraton Kesultanan Yogyakarta dahulu bangunan ini di gunakan sebagai pertahanan Belanda.  Namun sekarang bangunan ini menjadi sebuah Museum Bersejarah di Yogyakarta. Dan menjadi destinasi wisata di Jogja yang wajib di kunjungi. sayang untuk dilewatkan jika kalian tidak menyepatkan diri mengujungi museum vredeburg.

Di dalam bangunan ini terdapat banyak sejarah indonesia. kalian bisa mengetahui semua sejarah yang ada di Yogyakarta lewat museum ini. semua gambaran di masa lalu masih tersimpan di dalam museum ini. biaya Masuk Museum ini Hanya Rp. 3000,-. perorang. Silahkan baca lebih lengkap tentang Museum Vredeburg, Jogja.

Alun-Alun Yogyakarta


Alun-alun Yogyakarta Ini Tempat nongkrong Gratis dan asyik. Alun-alun terletak di belakang keraton Yogyakarta.  wisata murah meriah ini ramai saaat malam hari, saat menjelang Magrib alun-alun ini mulai di datangin  wisatawan maupun masyarakat Yogyakarta yang ingin menghabiskan malam di Alun-alun ini.


Tempat wisata di jogja
Alun-Alun - Jogja


Adapun dua pohon besar memiliki sarat cerita unik dan menarik. kedua pohon beringin berada di tengah-tengah alun-alun.  yang unik dan menarik dari pohon ini ialah tantangan game masangin? apa itu game masangin,  singkatya tentang game masangin itu. barang siapa yang melewati dua Pohon Beringin ini dengan mata tertutup maka segala keinginanya akan terwujud. 

Konon yang dapat melewati game masangin ini hanya orang hatinya bersih yang dapat melewati dua Pohon Beringin dengan mata tertutup. kalau mau tes hati bersih atau tidak silahkan mencoba game masangin


Tempat wisata di jogja
Alun-Alun - Jogja


Tidak hanya itu saja, ada game seru lainya seperti menyewa Sepeda Tandem dan Odong-odong Harga sewa Sepeda Tandem seharga Rp. 15.000. Odong-odong Seharga Rp. 40.000. kedua Kendaraan ini hanya digunakan untuk memutari alun-alun Yogyakarta saja. seru dan asik karna kedua kendaraan ini akan dihiasi lampu-lampu yang unik.  

Bagaimana ke 5 Wisata yang ada di Yogyakarta, tertarik kalian buat mengujungi wisata 5 wisata tersebut. tentunya wajib buat dikunjungin saat berlibur di Yogyakarta. rugi kalian ke Yogyakarta tidak mengujungi ke 5 wisata tersebut.

jarak ke 5 wisata ini tidak terlalu jauh dan tidak perlu merogoh kocek berlebih. rekomendasi buat kalian yang hanya punya waktu sedikit saat ingin berlibur di yogyakarta.







0 komentar:

Posting Komentar